Senin, 3 Februari 2025, Wali Kota Manado, Bpk. Andrei Angouw turun lapangan mengunjungi Panti Werdha Damai Ranomuut, Jembatan Kelurahan Buha, dan Tempat Pemakaman Umum (TPU) Pemerintah Kota Manado di Kelurahan Pandu.
Lokasi pertama yang dikunjungi adalah Panti Werdha Damai di Kelurahan Ranomuut, Kecamatan Paal Dua. Dalam kunjungannya, Wali Kota berdialog dengan pengelola panti yang menyampaikan kebutuhan akan penambahan kamar serta perbaikan berbagai fasilitas. Pada kesempatan ini, Wali Kota didampingi oleh Kabag Kesra Setda Kota Manado, Bpk. Otniel Tewal, S.S., M.M.
Usai mengunjungi panti werdha, Wali Kota melanjutkan tinjauan lapangan untuk meninjau kondisi infrastruktur kota. Salah satu lokasi yang dikunjungi adalah Kelurahan Buha, di mana Wali Kota meninjau jembatan yang dibangun sebagai akses warga serta tanggul penahan longsor.

Selanjutnya, Wali Kota meninjau TPU Pemerintah Kota Manado di Kelurahan Pandu, Kecamatan Bunaken, yang saat ini sedang dalam tahap penyiapan dan penataan lahan.

Setiap hasil tinjauan dan pengamatan di lapangan akan dianalisis sebagai dasar pengambilan kebijakan ke depan. Bagi Wali Kota, setiap program sosial, pembangunan infrastruktur, serta kebijakan lainnya selalu bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kota Manado.
Turut hadir mendampingi Wali Kota, Asisten I, Bpk. Julises Oehlers, S.H., Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Bpk. Drs. Pontowuisang Kakauhe, Camat Bunaken, serta pejabat teknis lainnya.